Bertemu Jajaran Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Kakanwil Budi Sarwono Beri Penguatan Kinerja

WhatsApp Image 2021 01 21 at 15.03.15

YOGYAKARTA - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) DIY, Budi Sarwono, bertemu dengan jajaran Divisi Pelayanan Hukum dan HAM. Budi memberi penguatan kinerja dan mengajak bersama-sama mewujudkan Zona Integritas menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Pertemuan dilaksanakan di aula Kanwil Kemenkumham DIY, Jalan Gedongkuning, Yogyakarta, Kamis (21/1/2021). Hadir dalam pertemuan, yaitu Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Monica Dhamayanti, Kepala Bidang Hukum, Kus Aprianawati, Kepala Bidang HAM, Purwanto, dan jajaran Subbidang Penyuluh Hukum, Bantuan Hukum, dan JDIH, serta Subbidang Fasilitasi Pembentukan Produk Hukum Daerah.

Monica awalnya mengenalkan satu per satu para perancang, penyuluh hukum, hingga bantuan hukum. Budi pun mengapresiasi para pegawai yang hadir dalam pertemuan tersebut dan meminta untuk meningkatkan kedisiplinan dalam bekerja.

Budi menyampaikan bahwa setelah Kanwil Kemenkumham DIY meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK), semua pihak harus bekerja sama untuk meraih predikat WBBM.

"Saya menuntut Bapak Ibu semua untuk kita berperan aktif. Tahun 2021 ini saya harap kebersamaan kita. Nomor 1 saya ingin disiplin. Kita harus ada perbaikan," kata Budi.

Budi juga meminta jajarannya untuk terus semangat dalam bekerja. Ia juga memberi penguatan pentingnya inovasi serta pikiran yang positif.

"Semoga nanti semangat semua. Nanti sekali-kali saya juga ingin lihat, saya punya 'ATM', amati, tiru, modifikasi. Kita tambah sendiri, akhirnya hasilnya bisa lebih baik," ujar Budi.

"Mari kita isi tupoksi kita, menuju WBBM-nya, kita semangat bareng. Pesan saya satu, kita harus berpikiran positif. Kalau pikiran positif, insyaallah kita sehat," tuturnya.

WhatsApp Image 2021 01 21 at 15.03.16

Humas Kanwil Kemenkumham D.I. Yogyakarta - Jogja Pasti Istimewa


Cetak