Pastikan Lapas Kondusif di Hari Libur, Kadiv PAS Yogyakarta Sidak Lapas Narkotika Yogyakarta

tiu

YOGYAKARTA - Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham D. I. Yogyakarta, Gusti Ayu Putu Suwardani melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Lapas Narkotika Kelas IIA Yogyakarta pada hari Minggu (06/06/21). Sidak ini bertujuan untuk mastikan Lapas Narkotika Kelas IIA Yogyakarta tetap dalam keadaan kondusif meski di hari libur.

Gusti Ayu mengawali kunjungan dengan menemui petugas Regu Pengamanan yang pada hari itu melaksanakan dinas. Beliau mengajak seluruh petugas Lapas Narkotika Kelas IIA Yogyakarta untuk meningkatkan keamanan serta kewaspadaan Lapas terutama pada saat hari libur.

"Tingkatkan kewaspadaan utamanya pada saat hari libur karena jumlah petugas terbatas. Lakukan selalu koordinasikan dan laporkan selalu setiap kejadian kepada pimpinan agar setiap kekadian bisa kita antisipasi dengan baik." Pesan Gusti Ayu.

Usai menemui petugas, Gusti Ayu didampingi Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (Ka.KPLP) kemudian meninjau kebersihan dan ketertiban paviliun serta kamar-kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Beliau memperikan pesan kepada WBP untuk selalu berperan serta dalam meningkatkan kebersihan dan ketertiban Lapas.

"Anggap Lapas kita ini seperti rumah kita sendiri, kita rawat dengan baik agar semua bisa nyaman dan selalu dalam keadaan sehat. Saya yakin Lapas Narkotika ini sudah sangat baik, untuk itu mari kita sama-sama pertahankan." Pesan Gusti Ayu.

Berdasarkan dari sidak yang telah dilakukan, dapat dipastikan Lapas Narkotika Kelas IIA Yogyakarta dalam keadaan aman terkendali. Seluruh petugas juga dalam keadaan siap siaga untuk melakukan pengamanan.

tiu2tiu2

Humas Kanwil Kemenkumham D. I. Yogyakarta - Jogja Pasti Istimewa


Cetak