Peringati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59, Kemenkumham DIY Lakukan Ziarah di Taman Makam Pahlawan

pas591

YOGYAKARTA - Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Daerah Istimewa Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan Ziarah dan Upacara Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Kusumanegara pada Kamis (6/4/2023).

Kepala Kanwil Kemenkumham DIY Agung Rektono Seto menjadi Inspektur dalam Upacara Tabur Bunga tersebut. Upacara dilaksanakan dengan penuh khidmat sebagai bentuk menghargai jasa perjuangan para pahlawan.

"Kita dapat mengambil teladan dari para pahlawan untuk diimplementasikan dalam menajalankan tugas sehari-hari," tutur Agung.

Salah satu sikap yang patut diteladani adalah rasa rela berkorban. Implementasi yang dapat dilaksanakan adalah jajaran pemasyarakatan dalam menjalankan tugas senantiasa rela berkobran demi kepentingan bersama.

“Sikap rela berkorban ini penting untuk diteladani. Contoh adalah ketika para petugas pemasyarakatan selama 24 jam melakukan penjagaan terhadap para warga binaan. Itu salah satu wujud rela berkorban”, lanjut Agung.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Divisi Administrasi Rahmi Widhiyanti, Kepala Divisi Pemasyarakatan Gusti Ayu Putu Suwardani, Kepala Divisi Keimigrasian Muhammad Yani Firdaus, seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan di lingkungan Kanwil Kemenkumham DIY, jajaran pejabat struktural, serta Dharma Wanita.

pas594pas594pas594

Humas Kanwil Kemenkumham D. I. Yogyakarta – Jogja Pasti Istimewa


Cetak