Sidak Lapas Yogyakarta, Kadiv PAS DIY Tinjau Kunjungan Tatap Muka WBP Hingga Persiapan Penerimaan Napi Terorisme

paskadiv3

YOGYAKARTA - Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DIY Gusti Ayu Putu Suwardani melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) pada Lapas Kelas IIA Yogyakarta. Sidak pada Rabu (26/4/2023) tersebut digelar dalam rangka menunjau langsung Layanan Kunjungan Tatap Muka Hari Raya Idul Fitri 1444H dan persiapan penerimaan Narapidana Terorisme di Lapas tersebut.

Kunjungan Tatap Muka Hari Raya Idul Fitri 1444H menjadi momen yang ditunggu para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Layanan ini menjadi momen pelepas rindu antara WBP dengan keluarganya.

Gusti Ayu pada kesempatan tersebut melakukan dialog baik dengan WBP dan keluarga yang tengah bertemu. Ia menanyakan terkait prosedur kunjungan untuk memastikan layanan tersebut diberikan secara baik dan tentu saja gratis.

“Selamat berjumpa kembali dengan keluarga masing-masing Bapak/Ibu, setelah ditiadakan krena Covid-19, kini bisa berjumpa kembali. Kami mohon kerjasamanya agar tertib mengikuti aturan yang ada”, pesannya.

Selain itu Gusti Ayu juga melakukan peninjauan sarana pra sarana serta kinerja para pegawai Lapas Yogyakarta. Tinjauan dilakukan untuk memastikan tusi dilakukan sesuai dengan SOP maupun peraturan yang ada.

Menindaklanjuti rencana pengiriman 3 (tiga) orang narapidana terorisme ke Lapas Yogyakarta, Gusti Ayu melakukan pengecekan persiapan, baik proses penerimaan maupun rencana penempatan narapidana terorisme. Pelaksanaan kegiatan pemindahan secara teknis nantinya akan dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dengan pengawalan oleh Detasemen Khusus 88 Anti Teror Polri, didamping Jaksa Penuntut Umum (JPU), dan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT).

paskadiv1

(Humas Kanwil Kemenkumham D.I.Yogyakarta - Jogja Pasti Istimewa)


Cetak