Karo Perencanaan Paparkan Materi Penguatan Restrukturisasi Program dan Reformasi Birokrasi di Kanwil Kumham DIY

alt

Bertempat di aula Kanwil Kementerian Hukum dan HAM DIY, Kepala Biro Perencanaan, Sri Puguh Budi Utami memberikan paparan sekaligus pencerahan tentang penguatan restrukturisasi program dan reformasi birokrasi kepada seluruh jajaran Kumham DIY dan UPT di wilayah DIY, Kamis 25/6/2015. Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kanwil Kumham DIY, para Kepala Divisi dan jajaran lainnya.

Menurut Sri Puguh Budi Utami, dalam rangka perubahan dan mencapai tujuan organisasi dibutuhkan pengorbanan untuk berhasil. Dalam kesempatan tersebut, Kepala Biro Perencanaan tersebut menyampaikan tentang rencana perubahan dan kelembagaan baru di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM. “Sementara menunggu permenkumham” ujar Sri Puguh Budi Utami. Kepala Biro Perencanaan juga menyebutkan rencana Kementerian Hukum dan HAM mendirikan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) disetiap Wilayah tahun ini, sesuai dengan amanat UU Nomor 11 tahun 2012. Selain itu juga menyampaikan tentang pentingnya beberapa hal terkait dengan 8 (delapan) area perubahan reformasi birokrasi.

Sementara itu, dalam sambutannya, Kepala Kanwil Kemenkumham DIY, Dwi Prasetyo Santoso mengatakan bahwa mengajak semua yang hadir untuk ikut ambil bagian dari keberhasilan pencapaian visi reformasi birokrasi. “menjadi pioner perubahan membangun Kemenkumham yang bersih dan berintegritas, serta menjadi agen perubahan perbaikan birokrasi” tegas Dwi Prasetyo Santoso.


Cetak