Accessibility Tools

  • Content scaling 100%
  • Font size 100%
  • Line height 100%
  • Letter spacing 100%

Berita Kantor Wilayah

Kantor Wilayah Kementerian Hukum Daerah Istimewa Yogyakarta

Komitmen Kemenkumham DIY Wujudkan Pengelolaan Keuangan yang Akuntabel dan Bertanggung Jawab

jpgprarekon1101 1

YOGYAKARTA - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DY menyelenggarakan Pra Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan dan BMN Semester II Tahun Anggaran 2022. Kegiatan dilaksanakan sebagai upaya mewujudkan pengelolaan keuangan jajaran Kanwil Kemenkumham DIY yang akuntabel dan bertanggung jawab.

Pra Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan dan BMN Semester II T 2022 dilaksanakan di Burza Hotel Yogyakarta, Rabu (10/1/2023). Kepala Kanwil Kemenkumham DIY Agung Rektono Seto yang membuka kegiatan tersebut mengatakan bahwa pra rekonsiliasi ini sebagai langkah persiapan dalam menghadapi pelaksanaan rekonsiliasi tingkat nasional yang akan dilaksanakan oleh Kementerian Hukum dan HAM.

Penyusunan Laporan Keuangan dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat Satuan Kerja, Kantor Wilayah, Unit Eselon I untuk kemudian digabungkan lagi ke Tingkat Kementerian atau Unit Akuntansi Pengguna Anggaran. Karena itu, Agung mengatakan bahwa kegiatan pra rekonsiliasi ini akan sangat berpengaruh bagi Penyusunan Laporan Keuangan Tingkat Kementerian.

prarekon1101 2

"Jadikan kegiatan Pra Rekonsiliasi ini sebagai wadah bagi Saudara untuk menjadi operator yang profesional sehingga dapat menyusun laporan keuangan yang akurat dan akuntabel," ujar Agung.

"Dan yang tidak kalah pentingnya, kita semua harus memiliki Komitmen yang tinggi dalam menjaga pertanggungjawaban pengelolaan keuangan dan aset negara melalui kegiatan Pra Rekonsiliasi ini untuk tetap mempertahankan opini WTP dalam laporan Keuangan Tahun Anggaran 2022," lanjutnya.

Seperti diketahui, Kementerian Hukum dan HAM telah meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ke-13 kalinya dari BPK RI atas Laporan Keuangan Kemenkumham Tahun 2021. Pada Tahun 2022, Kanwil Kemenkumham DIY juga memperoleh penghargaan dari Kanwil DJPb Yogyakarta, yaitu Peringkat III atas Laporan Keuangan Kementerian/Lembaga (LKKL) Tahun 2021 untuk kategori Pagu Kecil (DIPA Imigrasi).

prarekon1101 3

"Dalam hal pengelolaan keuangan, Tahun 2022 Kanwil Kemenkumham DIY memperoleh capaian nilai IKPA sebesar 98,47 dan realisasi anggaran sebesar 99,28%. Saat ini kita sudah memasuki Tahun 2023, saya mengingatkan kepada seluruh Pimti serta Kepala UPT di lingkungan Kanwil Kemenkumham DIY untuk mengambil langkah-langkah yang berkaitan dengan pengelolaan keuangan sehingga dapat mempertahankan prestasi yang telah diraih," ungkap Agung.

Pra Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan dan BMN Semester II T 2022 diikuti para Operator Aplikasi SAKTI GLP dan ASET, pengelola keuangan, dan pengelola barang dan jasa di lingkungan Kanwil Kemenkumham DIY. Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan DIY dan Kantor Pelayanan Perbendaharaa Negara (KPPN) Yogyakarta.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Divisi Administrasi Rahmi Widhiyanti, Kepala Divisi Keimigrasian M Yani Firdaus, Kepala Bagian Umum Yudi Arto, Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-DIY, serta Tim dari Biro Keuangan Sekretariat Jenderal Kemenkumham.

(AZR/Humas Kanwil Kemenkumham D.I. Yogyakarta - Jogja Pasti Istimewa)

prarekon1101 4

Laman Resmi Kantor Wilayah
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Copyright © 2024 Pusat Data dan Teknologi Informasi
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Gedongkuning No. 146, Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   08112640146
PikPng.com email png 581646   kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskanwiljogja@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI