JAKARTA - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna H. Laoly membuka acara Rapat Pengendalian Capaian Kinerja dan Refleksi Akhir Tahun 2023. Acara ini diselenggarakan di Hotel Borobudur Jakarta.
Kepala Badan Strategi Kebijakan Hukum dan HAM Y. Ambeg Paramarta menyampaikan bahwa tujuan kegiatan adalah untuk menilai akuntabilitas organisasi dalam melakukan pelayanan publik satuan kerja Kemenkumham
Pada hari pertama Rabu (12/12/2023) ini, Yasonna H. Laoly memberikan penguatan kinerja. Dalam arahannya, Yasonna menyampaikan bahwa acara rakor adalah momentum untuk melihat sejauh mana kinerja Kemenkumham di tahun 2023.
"Kita lihat sektor mana saja yang masih kurang harus dievaluasi sehingga di tahun yang akan datang bisa lebih baik lagi", jelasnya.
Evaluasi menjadi momentum bagi jajaran Kemenkumham untuk melihat sejauh mana target kinerja yang telah dicapai. Hal lain yang tidak kalah penting adalah kualitas pelayanan publik.
"Kita harus terus meningkatkan kualitas pelayanan publik", jelasnya.
ASN Kemenkumham juga jangan sampai terjabak dalam rutinitas. Segala potensi harus digali untuk melahirkan inovasi-inovasi yang berdampak positif bagi masyarakat.
Hadir dalam kegiatan ini Kepala Kantor Wilayah Agung Rektono Seto, Kepala Divisi Administrasi Topan Sopuan, Kepala Divisi Keimigrasian Yani Firdaus, Kepala Divisi Pemasyarakatan Agung Aribawa, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Yustina Elistya, Kepala Bagian Program dan Humas F. Surya Kumara, serta jajaran pejabat struktural.
Humas Kanwil Kemenkumham D. I. Yogyakarta - Jogja Pasti Istimewa