YOGYAKARTA – Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DIY meraih penghargaan dalam acara Grand Prix Penilaian 2022 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan RI. Kegiatan tersebut diselenggarakan secara virtual pada Jumat (2/9/2022).
Grand Prix Penilaian tersebut merupakan bentuk rangkaian kegiatan yang diselenggarakan Direktorat Penilaian DJKN sebagai apresiasi kepada berbagai pihak terkait Bidang Penilaian dalam merayakan Gebyar 77 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia. Sebagai bentuk apresiasi atas peran aktif para Penilai dan Stakeholder atas dukungan dan kontribusi yang diberikan, maka Direktorat Penilaian DJKN dalam kesempatan tersebut memberikan penghargaan yang meliputi 12 Kategori.
Dalam kesempatan tersebut, Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DIY meraih penghargaan atas partisipasinya sebagai penyelenggara dalam kegiatan Workshop Penilaian Benda Sitaan dan Barang Rampasan di Rupbasan Yogyakarta pada tanggal 12-13 Juni 2022. Mewakilli Divisi Pemasyarakatan DIY, hadir secara virtual dalam kegiatan tersebut Kabid Yantah Watkeshab Lola Basan Baran dan Keamanan, Ganang Utoyo dan Kasubbid Lola Basan Baran dan Keamanan Zanuar Rindang.
Direktur Penilaian Arik Hariyono mengawali kegiatan tersebut dengan menyampaiakn laporan pelaksanaan kegiatan. Ia mengucapkan terima kasih pada seluruh peserta dan penyelenggara work shop penilaian.Ia juga berharap semoga kegiatan yang dilakukan mampu memberikan kemanfaatan, dan meningkatkan kolaborasi antara Kementerian Keuangan dengan Kementerian Hukum dan HAM.
“Sertifikat yang kami terbitkan, kurang lebih 600. Berharap sertifikat tidak hanya ceremonial, namun lebih ke arah apresiasi atas sinergitas dan berbagai hal lain yang akan membawa kemajuan terhadap bangsa dan Negara,” jelas Arik.
Kegiatan dilanjutkan dengan Keynote Speech Direktur Jenderal Kekayaan Negara Rionald Silaban. Ia menyampaiakn bahwa kegiatan Grand Prix Penilaian 2022 merupakan apresiasi atas peran aktif para Penilai dan Stakeholder atas dukungan dan kontribusi yang diberikan.
Direktur Pelayanan Tahanan dan Pengelolaan Barang Sitaan dan Barang Rampasan Budi Sarwono juga memberikan sambutan. Ia menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan Workshop Pelatihan dan Penaksiran bagi Petugas Rupbasan merupakan suatu hal yang penting bagi peningkatan kompetensi petugas.
“Pada kesempatan ini, saya mewakili Institusi mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya pada Direktorat Jenderal Kekayaan Negara yang memberikan suport dan mendukung pengembangan kompetensi Petugas Rupbasan, sehingga mewujudkan petugas yang kompeten dan professional,” tutur Budi.
Humas Kanwil Kemenkumham DIY – Jogja Pasti Istimewa