YOGYAKARTA, 22 November 2024 – Dalam upaya mendukung reintegrasi sosial, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DIY, Muhammad Ali Syeh Banna, memberikan pembekalan mengenai pentingnya keharmonisan hidup kepada Klien Pemasyarakatan Bapas Kelas I Yogyakarta.
Kegiatan yang berlangsung di Griya Abhipraya Purbonegoro, Jumat (22/11/2024) ini bertujuan untuk membekali para klien dengan keterampilan hidup yang diperlukan untuk membangun kehidupan yang lebih baik setelah bebas dari masa hukuman.
"Keharmonisan adalah kunci utama untuk kembali diterima di masyarakat," tegas Ali Syeh. Ia menekankan bahwa dengan memiliki kehidupan yang harmonis, para klien akan lebih mudah membangun hubungan sosial yang positif dan mengurangi risiko untuk kembali melakukan tindak pidana.
Dalam pembekalannya, Ali Syeh berbagi berbagai tips mengenai cara membangun keharmonisan dalam keluarga, lingkungan kerja, dan masyarakat. Ia juga menekankan pentingnya memaafkan dan melupakan masa lalu agar dapat menatap masa depan dengan lebih optimis.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari para klien. "Saya merasa sangat terbantu dengan pembekalan ini," ujar salah seorang klien. "Ilmu yang saya dapatkan akan saya terapkan dalam kehidupan sehari-hari."
Humas Kanwil Kemenkumham DIY - Jogja Pasti Istimewa