YOGYAKARTA- Kepala Kanwil Kemenkumham DIY Agung Rektono Seto, Pimti Pratama, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, beserta Kepala UPT jajaran Kanwil Kemenkumham DIY secara virtual mengikuti zoom peresmian restrukturisasi dua Politeknik, yaitu Politeknik Ilmu Pemasyarakatan dan Politeknik Imigrasi menjadi satu atap, yaitu Politeknik Pengayoman Indonesia (POLTEKPIN) pada Kamis (08/08/2024) di ruangan Kepala Kantor Wilayah.
Restrukturisasi kedua Politeknik ini dilakukan sebagai tindak lanjut rekomendasi dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk meningkatkan efisiensi dalam manajemen dan operasional pendidikan di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.
Upaya restrukturisasi ini dilakukan dengan memperhatikan dan mengedepankan optimalisasi tata kelola penyelenggaraan pendidikan. Sehingga hasilnya akan mampu menciptakan birokrasi yang agile dan adaptif, terutama di bidang pendidikan demi menciptakan SDM yang berkompeten.
Kepala Kanwil Kemenkumham DIY Agung Rektono Seto turut mendukung peresmian ini.
"Dengan visi yang jelas dan komitmen yang kuat, saya yakin POLTEKPIN akan menjadi pusat unggulan dalam mencetak generasi penerus bangsa yang profesional, berintegritas, dan memiliki jiwa pengabdian yang tinggi," pungkas Agung.