Accessibility Tools

  • Content scaling 100%
  • Font size 100%
  • Line height 100%
  • Letter spacing 100%

Berita Kantor Wilayah

Kantor Wilayah Kementerian Hukum Daerah Istimewa Yogyakarta

Lantik 17 Pejabat Administrasi UPT PAS, Kakanwil: Harus Junjung Tinggi Kedisiplinan dan Profesionalitas

IMG 20220419 WA0018

YOGYAKARTA - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) DIY Imam Jauhari melantik 17 pejabat administrasi UPT Pemasyarakatan DIY. Imam Jauhari memberikan pesan kepada para pejabat yang baru dilantik untuk segera melaksanakan tugas, mengenal lingkungan kerja, dan beradaptasi dengan tugas dan fungsi yang baru.

"Bukalah hati dan pikiran untuk menerima masukan ilmu dari manapun dan siapapun yang berkaitan dengan tugas dan fungsinya sehingga dapat lebih mendalami dan mampu menciptakan solusi bagi setiap permasalahan, dan yang paling penting adalah konsultasi dengan pimpinan," ujarnya di Aula Kanwil Kemenkumham DIY, Selasa (19/4/2022).

Imam Jauhari juga mengingatkan agar bekerja dengan profesional sesuai dengan aturan yang berlaku. "Harus junjung tinggi kedisiplinan dan profesionalitas, jangan berbuat suatu pekerjaan yang menyalahi prosedur, bekerjalah sesuai dengan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku serta bekerjalah dengan ikhlas dan tuntas," lanjutnya.

IMG 20220419 WA0020

Imam berharap 17 pejabat yang baru dilantik dapat segera beradaptasi dengan lingkungan kerjanya. Ia pun meminta para pejabat mencintai pekerjaannya dan memberikan yang terbaik bagi kemajuan Kanwil Kemenkumham DIY.

"Mari kita cintai satuan kerja yang kita tempati. Kita pelihara bersama guna mencapai tujuan Kanwil Kemenkumham DIY berkinerja maksimal," ujar Imam.

Turut hadir dalam kegiatan pelantikan tersebut, Kepala Divisi Administrasi Mutia Farida, Kepala Divisi Keimigrasian Yayan Indriana, Kepala Divisi Pemasyarakatan Gusti Ayu Putu Suwardani, serta seluruh pejabat struktural Kanwil Kemenkumham DIY.

Humas Kanwil Kemenkumham D.I. Yogyakarta - Jogja Pasti Istimewa

IMG 20220419 WA0021

IMG 20220419 WA0019

Laman Resmi Kantor Wilayah
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Copyright © 2024 Pusat Data dan Teknologi Informasi
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Gedongkuning No. 146, Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   08112640146
PikPng.com email png 581646   kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskanwiljogja@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI