Berita Kantor Wilayah

Kantor Wilayah Kementerian Hukum Daerah Istimewa Yogyakarta

Satker Imigrasi Didorong Optimalkan Kinerja Anggaran Tahun 2022

WhatsApp Image 2022 06 29 at 7.22.07 PM 1

YOGYAKARTA - Kementerian Hukum dan HAM terus memacu peningkatan kualitas pelayanan publik. Sejalan dengan hal itu, satuan kerja Imigrasi didorong untuk mengoptimalkan kinerja anggaran dan memaksimalkan nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA).

Direktorat Jenderal Imigrasi menyelenggarakan Workshop Refreshment Perbendaharaan dan Evaluasi IKPA pada Satuan Kerja Keimigrasian di Sheraton Hotel Yogyakarta, Rabu (29/6/2022). Kegiatan yang dihadiri Sekretaris Direktorat Jenderal Imigrasi, Supartono, Sekretaris Inspektorat Jenderal Natanegara Kartika Purnama, dan Kepala Biro Keuangan Kemenkumham Wisnu Nugroho Dewanto itu dibuka secara langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkumham DIY Imam Jauhari.

"Kinerja pelayanan publik yang diselenggarakan pemerintah, termasuk pelayanan Keimigrasian, tentu akan memberikan cermin terhadap kualitas penyelenggaraan birokrasi. Salah satu cara untuk mengetahui kinerja birokrasi adalah dengan mengukur Kinerja Pelaksanaan Anggaran melalui IKPA," ujar Imam.

WhatsApp Image 2022 06 29 at 7.22.07 PM 2

"Kegiatan Workshop Refreshment Perbendaharaan dan Evaluasi IKPA ini perlu dilakukan sebagai forum belajar bersama dan berdiskusi langsung dengan narasumber sehingga ke depannya diharapkan tata kelola keuangan satker Imigrasi akan semakin baik," lanjutnya.

Sementara itu, Supartono menilai pengelolaan anggaran yang baik dari satker Imigrasi akan membawa kontribusi positif. Ia mengajak seluruh peserta kegiatan, yang terdiri atas para pengelola keuangan di Kantor Imigrasi dan Rumah Detensi Imigrasi, untuk terus meningkatkan pengelolaan perbendaharaan di satkernya masing-masing.

"Saya mengajak seluruh peserta pejabat bendahara untuk terus meningkatkan pengelolaan perbendaharan dan mengikuti arahan narasumber yang nanti akan diberikan. Semoga kegiatan ini memberi manfaat untuk kita semua," ujar Supartono.

WhatsApp Image 2022 06 29 at 7.22.06 PM

Selanjutnya, Natagara berpesan agar seluruh jajaran menjaga marwah Kemenkumham. Jika ada permasalahan, ia berharap bisa segera dikomunikasikan untuk diberikan penanganan yang tepat.

"Mari kita bekerja bersama-sama untuk menjaga marwah Kementerian Hukum dan HAM, jangan membuat citra kurang baik untuk kementerian yang kita cintai ini. Mari kita menjaga marwah Kemenkumham dengan baik. Oleh karenanya, apabila ada permasalahan, segera laporkan," tegasnya.

WhatsApp Image 2022 06 29 at 7.22.07 PM

Wisnu selaku Kepala Biro Keuangan Sekretariat Jenderal Kemenkumham juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran Imigrasi yang dapat menyelesaikan dengan baik persoalan anggaran. Ia berharap jajaran Imigrasi juga berkontribusi maksimal untuk mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang dimiliki Kemenkumham.

"Kita bisa memacu kinerja lebih baik lagi. Alhamdulillah kita dapat mempertahankan opini WTP berturut-turut, ini harus kita pertahankan," ungkapnya.

(AZR/Humas Kanwil Kemenkumham D.I. Yogyakarta - Jogja Pasti Istimewa)

WhatsApp Image 2022 06 29 at 7.22.06 PM 1

WhatsApp Image 2022 06 29 at 7.20.50 PM

KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Gedongkuning No.146, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   +6811-2640-146
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskanwiljogja@gmail.com

 

Facebook Kemenkumham DIY   Twitter Kemenkumham DIY   Instagram Kemenkumham DIY   Tiktok Kemenkumham DIY   Youtube Kemenkumham DIY   RSS Kemenkumham DIY
Laman Resmi Kantor Wilayah
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Copyright © 2024 Pusat Data dan Teknologi Informasi
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Gedongkuning No. 146, Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   08112640146
PikPng.com email png 581646   kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskanwiljogja@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI