YOGYAKARTA – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Daerah Istimewa Yogyakarta melaksanakan penandatanganan Kesepahaman Bersama dengan Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Yogyakarta pada Senin (6/2/2023). Kegiatan penandatanganan Kesepahaman Bersama tersebut dilaksanakan dalam rangka penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat.
Kepala Kantor Wilayah Agung Rektono Seto menyampaikan bahwa jajarannya siap bersinergi dengan UMY. Selama ini, Kanwil Kemenkumham DIY telah membantu memfasilitasi para mahasiswa Fakultas Hukum UMY untuk melaksanakan magang. Selain itu, ada beberapa tugas fungsi lain yang berkaitan telah berjalan dengan baik.
"Sinergi ini harus kita jalin untuk bersama-sama mewujudkan tujuan organsiasi," jelasnya.
Sementara itu, Dekan Fakultas Hukum UMY Iwan Satriawan menyampaikan bahwa pihaknya akan berkomitmen untuk terus melakukan kolaborasi dengan jajaran Kanwil Kemenkumham DIY. UMY sangat berterima kasih atas kerja sama yang selama ini telah berjalan dengan baik.
Hadir dalam acara tersebut Kepala Bidang Hukum Kus Aprianawati serta jajaran pejabat stuktural dan pegawai terkait.
Humas Kanwil Kemenkumham D.I. Yogyakarta – Jogja Pasti Istimewa