YOGYAKARTA – Kanwil Kemenkumham DIY menyelenggarakan kegiatan pelatihan pelayanan publik pada Jumat (12/1/2023). Kegiatan ini diikuti oleh para PPNPN yang terdiri dari petugas kebersihan, layanan, keamanan, dan driver.
Peran PPNPN dalam penyelenggaraan pelayanan Kanwil Kemenkumham DIY sangat penting. Mulai dari gerbang masuk hingga ke dalam ruang pelayanan terpadu semuanya membutuhkan “excellent service” dari PPNPN.
“Kami menyelenggarakan pelatihan ini agar standar kualitas layanan kepada masyarakat meningkat. Keinginan kami tentunya dapat memberikan pelayanan prima”, jelas Topan Sopuan selaku Kepala Divisi Administrasi.
Adanya pelatihan terhadap para PPNPN ini menunjukkan bahwa penyelenggaraan pelayanan publik di Kanwil Kemenkumham DIY telah melibatkan seluruh unsur. Pelayanan prima tidak mungkin akan dapat diselenggarakan apabila seluruh unsur elemen yang ada tidak bersinergi.
Narasumber dalam pelatihan ini dari CV Gemilang. Hadir dalam pelatihan ini Kepala Bagian Umum Yudi Arto, Kepala Subbagian Kepegawaian, Tata Usaha, dan Rumah Tangga Muhammad Arif Rohman, beserta seluruh peserta.
Humas Kanwil Kemenkumham D. I. Yogyakarta – Jogja Pasti Istimewa