Accessibility Tools

  • Content scaling 100%
  • Font size 100%
  • Line height 100%
  • Letter spacing 100%

Berita Kantor Wilayah

Kantor Wilayah Kementerian Hukum Daerah Istimewa Yogyakarta

Divisi Keimigrasian-Kanim Yogyakarta Siap Sukseskan Peluang Yogyakarta Jadi Tuan Rumah AMM-PMC

WhatsApp Image 2022 04 05 at 3.50.10 PM

KULONPROGO - Yogyakarta berpeluang menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan ASEAN Foreign Ministerial Meetings (AMM)-ASEAN Post Ministerial Conference (PMC) Tahun 2023. Mendukung hal tersebut, Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DIY bersama Kantor Imigrasi Kelas I TPI Yogyakarta turut hadir dalam koordinasi kesiapan rencana penyelanggaraan AMM-PMC di Yogyakarta.

Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham DIY Yayan Indriana yang juga sebagai Plt Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Yogyakarta turut hadir menerima Perwakilan Kementerian Luar Negeri RI yang dipimpin Kepala Bagian Kerja Sama Antar-Pilar bersama dengan tiga staf diplomat yang melakukan kunjungan koordinasi kesiapan DIY atas rencana penyelenggaraan AMM-PMC, Selasa (5/4/2022) di Yogyakarta International Airport (YIA).

Kunjungan perwakilan Kementerian Luar Negeri diterima oleh General Manager YIA bersama Plt Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Yogyakarta, Kantor Bea dan Cukai, Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas III, Badan Promosi Pariwisata Kulon Progo, jajaran Manajemen YIA, serta Bank Rakyat Indonesia sebagai bank yang ditunjuk untuk melayani rencana visa on arrival (VOA).

Agenda rapat koordinasi berlangsung interaktif, dengan penyampaian kesiapan dari operasional bandara yang didukung oleh kesiapan dari masing-masing instansi pendukung operasional penerbangan internasional. Kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan langsung di area fasilitas dan layanan di bandara.

WhatsApp Image 2022 04 05 at 3.50.11 PM

"Secara keseluruhan, PT Angkasa Pura I YIA menyatakan siap, begitu juga dengan instansi pendukung yang ada di dalamnya seperti Imigrasi, Bea Cukai, dan KKP, serta Otoritas Pariwisata daerah. Kesiapan ini sudah dipersiapkan sejak dioperasikan bandara secara penuh pada Maret 2020, dan dikomunikasikan secara berkelanjutan untuk mempersiapkan dibukanya penerbangan internasional. Kami akan memastikan komunikasi ini terjaga untuk mempersiapkan agenda AMM-PMC di Yogyakarta," ujar General Manager YIA Agus Pandu Purnama.

Kepala Bagian Kerja Sama Antar-Pilar Kemenlu Ani Nigeriawati menyampaikan kesan positif terhadap bandara serta apresiasi atas sambutan dan kesiapan bandara dan pemerintah daerah pendukungnya. Ia membagi kesan pertamanya saat mendarat di Bandara YIA yang dinilai memiliki ambience berkelas internalsional dan keindahan local wisdom.

"Dengan segala kesiapan bandara dan daerah yang telah disampaikan, kami berharap agenda AMM-PMC dapat terlaksana di Yogyakarta sehingga pemerataan perekonomian, UMKM, dan pariwisata tidak hanya tumbuh di Ibukota, namun juga di daerah," tegas Ani.

Untuk diketahui, agenda utama AMM-PMC direncanakan akan dilaksanakan pada bulan Agustus-September 2023 selama 6 hingga 9 hari. Agenda internasional tersebut rencananya akan diikuti oleh 27 negara peserta serta melibatkan 500 hingga 900 orang rangkaian rombongan delegasi.

(AZR/Humas Kanwil Kemenkumham D.I. Yogyakarta - Jogja Pasti Istimewa)

WhatsApp Image 2022 04 05 at 3.50.11 PM 1

 

Laman Resmi Kantor Wilayah
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Copyright © 2024 Pusat Data dan Teknologi Informasi
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Gedongkuning No. 146, Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   08112640146
PikPng.com email png 581646   kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskanwiljogja@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI