YOGYAKARTA - Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DIY Agung Aribawa melaksanakan audiensi dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DIY. Audiensi dilaksanakan dalam rangka kerja sama Program Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).
Kepala BNNP DIY Andi Fairan menerima langsung kedatangan Agung Aribawa bersama jajaran Kanwil Kemenkumham DIY, Senin (6/11/2023). Agung Aribawa terlebih dahulu memperkenalkan diri sekaligus menyatakan siap mempertahankan dan melanjutkan sinergi yang telah terjalin dengan baik.
Ia juga berharap dukungan dari BNNP DIY bisa terus diberikan dalam rangka mempertahankan UPT Pemasyarakatan utamanya Lapas Rutan yang Bersih dari Narkoba, HP, dan Pirantinya (Bersinar Hatinya).
"Kami sebagai Kepala Divisi Pemasyarakat yang baru, kula nuwun, izin kami ditugaskan di wilayah Yogyakarta, siap bersinergi melanjutkan kolaborasi dengan BNNP, utamanya dalam rangka menyukseskan program P4GN," tutur Agung.
Sementara itu Andi Fairan menyambut baik kedatangan jajaran Kanwil Kemenkumham DIY. Ia mengajak untuk bersama-sama melanjutkan perjuangan mempertahanakn kondisi UPT Pemasyarakatan yang Bersinar Hatinya.
"Selama ini saya telah ditugaskan di berbagai wilayah, menurut saya Lapas-Rutan di Yogyakarta ini merupakan yang terindah di Indonesia. Bersih, tertib, luar biasa, hingga puncaknya mampu meraih penghargaan di puncak HANI 2023," ujar Andi.
"Setiap bulan kami juga ada personel yang kami terjunkan di lapangan. Hebatnya, tidak pernah ditemukan sinyal-sinyal peredaran narkoba dari dalam Lapas-Rutan yang ada di Yogyakarta," lanjutnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut para Pejabat Administrator dan Pengawas pada Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DIY serta pejabat struktural pada BNNP DIY.
(Humas Kanwil Kemenkumham DIY - Jogja Pasti Istimewa)