Berita Kantor Wilayah

Kantor Wilayah Kementerian Hukum Daerah Istimewa Yogyakarta

Kanwil Kemenkumham DIY Jalin Kerjasama dan Persiapan Kunjungan DPR RI Komisi III dengan Kejaksaan Tinggi DIY

WhatsApp Image 2024 07 10 at 16.07.44

YOGYAKARTA - Kanwil Kemenkumham DIY melakukan audiensi dengan Kejaksaan Tinggi DIY pada hari Rabu (10/07/2024). Audiensi ini bertujuan untuk mempererat kerjasama dan sinergi antara kedua instansi dalam penegakan hukum di wilayah DIY, serta membahas persiapan kunjungan reses DPR RI Komisi III.

Audiensi yang berlangsung di ruang kerja Kepala Kejaksaan Tinggi DIY tersebut dihadiri Kepala Kanwil Kemenkumham DIY, Agung Rektono Seto dan didampingi oleh Kepala Divisi Administrasi Topan Sopuan dan Kepala Divisi Pemasyarakatan Agung Aribawa.

Agung Rektono Seto menyampaikan bahwa Kanwil Kemenkumham DIY dan Kejaksaan Tinggi DIY memiliki tugas dan fungsi yang saling terkait dalam penegakan hukum. Oleh karena itu, penting untuk menjalin kerjasama dan sinergi yang kuat antara kedua instansi.

"Sinergi dan kerjasama yang kuat antara Kanwil Kemenkumham DIY dan Kejaksaan Tinggi DIY sangatlah penting untuk memastikan penegakan hukum yang teguh, adil, dan bermartabat di Yogyakarta," ujar Agung

Agung juga menyampaikan bahwa Kanwil Kemenkumham DIY siap mendukung Kejaksaan Tinggi DIY dalam melaksanakan tugas dan fungsinya.

Sementara itu, Kepala Kejaksaan Tinggi DIY, Ahelya Abustam menyambut baik audiensi tersebut dan menyatakan kesiapannya untuk menjalin kerjasama dan sinergi dengan Kanwil Kemenkumham DIY.

Ahelya Abustam juga menyampaikan bahwa Kejaksaan Tinggi DIY akan terus berkoordinasi dengan Kanwil Kemenkumham DIY dalam berbagai hal, termasuk dalam persiapan kunjungan reses DPR RI Komisi III.

Kunjungan reses DPR RI Komisi III ke Yogyakarta dijadwalkan akan dilaksanakan pada tanggal 29 Juli 2024. Dalam kunjungan tersebut, DPR RI Komisi III akan meninjau langsung pelaksanaan penegakan hukum di DIY dan berdialog dengan berbagai pihak terkait.

Audiensi antara Kanwil Kemenkumham DIY dan Kejaksaan Tinggi DIY selain mempererat silahturahmi juga diharapkan dapat meningkatkan kerjasama dan sinergi antara kedua instansi dalam penegakan hukum di wilayah DIY, serta memastikan kelancaran kunjungan reses DPR RI Komisi III.

WhatsApp Image 2024 07 10 at 16.06.49

WhatsApp Image 2024 07 10 at 16.05.59

KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Gedongkuning No.146, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   +6811-2640-146
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskanwiljogja@gmail.com

 

Facebook Kemenkumham DIY   Twitter Kemenkumham DIY   Instagram Kemenkumham DIY   Tiktok Kemenkumham DIY   Youtube Kemenkumham DIY   RSS Kemenkumham DIY
Laman Resmi Kantor Wilayah
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Copyright © 2024 Pusat Data dan Teknologi Informasi
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Gedongkuning No. 146, Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   08112640146
PikPng.com email png 581646   kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskanwiljogja@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI