Berita Kantor Wilayah

Kantor Wilayah Kementerian Hukum Daerah Istimewa Yogyakarta

Kemenkumham DIY Dukung DJKI Menuju World Class IP Office

Fotoram.io 43

YOGYAKARTA – Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kemenkumham mengadakan Rapat Koordinasi dan Monitoring di Yogyakarta dengan tema "Inovasi Kerja Sama dan Edukasi Kekayaan Intelektual Menuju DJKI sebagai World Class IP Office" selama 13-16 Agustus 2024. Acara ini bertujuan untuk memperkuat kerjasama dan meningkatkan edukasi terkait kekayaan intelektual, dengan fokus pada pencapaian status DJKI sebagai kantor IP kelas dunia.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DIY, Agung Rektono Seto, menyatakan dukungannya terhadap acara ini, “Kami mendukung penuh upaya DJKI untuk menjadi World Class IP Office. Rapat ini merupakan kesempatan berharga untuk memperkuat sinergi dan berbagi pengetahuan dalam pengelolaan kekayaan intelektual," ujarnya dalam pembukaan acara di Hotel Harper Yogyakarta, Selasa (13/08/2024).

WhatsApp Image 2024 08 13 at 20.23.59 1

WhatsApp Image 2024 08 13 at 20.24.01

Fotoram.io 41

Agung juga berharap peserta dapat memanfaatkan waktu mereka di Yogyakarta. “Kami ingin peserta tidak hanya mendapatkan manfaat dari diskusi dan sesi yang diadakan, tetapi juga dapat menikmati keindahan kota kami. Yogyakarta menawarkan banyak tempat wisata yang memikat dan merupakan bagian dari pengalaman yang kami harap dapat dinikmati oleh semua peserta,” tambahnya.

Acara ini melibatkan berbagai pemangku kepentingan dan mitra dari sektor-sektor terkait, yang akan membahas langkah-langkah inovatif dan strategi kolaborasi untuk pengelolaan kekayaan intelektual yang lebih efektif. Dengan dukungan dan partisipasi aktif, diharapkan DJKI dapat memperkuat posisinya di kancah internasional dan memberikan kontribusi signifikan terhadap perlindungan kekayaan intelektual di Indonesia.

(Humas Kanwil Kemenkumham DIY - Jogja Pasti Istimewa)

KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Gedongkuning No.146, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   +6811-2640-146
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskanwiljogja@gmail.com

 

Facebook Kemenkumham DIY   Twitter Kemenkumham DIY   Instagram Kemenkumham DIY   Tiktok Kemenkumham DIY   Youtube Kemenkumham DIY   RSS Kemenkumham DIY
Laman Resmi Kantor Wilayah
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Copyright © 2024 Pusat Data dan Teknologi Informasi
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Gedongkuning No. 146, Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   08112640146
PikPng.com email png 581646   kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskanwiljogja@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI