JAKARTA- Kanwil Kemenkumham DIY kembali meraih penghargaan Satuan Kerja Satker Terbaik Kinerja Pelaksanaan Anggaran Tahun 2023 Katagori Pagu Anggaran Besar dari Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) pada Kamis (29/02/2024) dalam acara rapat Koordinasi Program Pembinaan Hukum Nasional 2024 yang di adakan di Aula BPHN.
Kepala Sub Bidang Penyuluhan Hukum, Bantuan Hukum dan JDHI Budi hartono sebagai perwakilan Kanwil Kemenkumham DIY yang menerima penghargaan tersebut mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi yang diraih jajarannya. “Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dan komitmen seluruh pegawai Kanwil Kemenkumham DIY dalam mengelola anggaran dengan baik dan akuntabel,” ujar Budi.
Kepala Kanwil Kemenkumham DIY Agung Rektono Seto turut menyampaikan apresiasi atas prestasi Kanwil Kemenkumham DIY dan
berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi jajarannya untuk terus meningkatkan kinerja dalam pengelolaan anggaran. “Ke depan, kami akan terus berupaya meningkatkan kualitas pengelolaan anggaran agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Agung.
Sebagai informasi, Rapat Koordinasi Pembinaan Hukum Nasional merupakan kegiatan berskala nasional yang diadakan secara rutin setiap tahunnya oleh BPHN. Kegiatan ini sebagai wadah komunikasi dan silaturahmi antara BPHN dengan Kantor Wilayah Kemenkumham di seluruh Indonesia. Sebelumnya telah dilakukan Sosialisasi Pembinaan Jabatan Fungsional Analis Hukum dan Penyuluh Hukum pada hari Rabu (28/2/2024) dimana salah satu pembahasan utama dalam sosialisasi tersebut yakni mengenai perubahan-perubahan yang terjadi atas disahkannya Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PermenPAN-RB) No. 1 Tahun 2023 tentang Jabatan Fungsional.
Humas Kanwil Kemenkumham DIY - Jogja Pasti Istimewa