YOGYAKARTA – Kanwil Kemenkumham DIY terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Hal ini dibuktikan dengan partisipasi aktif jajaran Kanwil dalam sosialisasi Indeks Layanan Kesekretariatan yang digelar secara daring pada Kamis (12/9/2024).
Kegiatan yang diikuti langsung oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Meidy Firmansyah, beserta Kepala Bidang Hukum, Purwanto, dan jajaran lainnya ini bertujuan untuk mengukur dan meningkatkan kualitas layanan kesekretariatan di seluruh unit kerja Kemenkumham.
Dalam sambutannya, Kepala Badan Strategi Kebijakan Hukum dan HAM, Ambeg Paramarta, menyampaikan bahwa survei indeks layanan kesekretariatan ini merupakan langkah strategis untuk mewujudkan reformasi birokrasi di lingkungan Kemenkumham. “Dengan adanya indeks ini, kita dapat mengidentifikasi sejauh mana kualitas layanan kesekretariatan telah berjalan dan apa saja yang perlu diperbaiki,” ujar Ambeg.
Lebih lanjut, Ambeg menjelaskan bahwa peningkatan kualitas layanan kesekretariatan akan berdampak positif terhadap efektivitas dan efisiensi kerja seluruh unit kerja di Kemenkumham. “Layanan kesekretariatan yang baik akan mendukung tercapainya tujuan organisasi dan memberikan kepuasan kepada seluruh stakeholder,” imbuhnya.
Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Meidy Firmansyah menyatakan siap mendukung Peningkatan Indeks Layanan Kesekretariatan.
"ini adalah bentuk komitmen kita untuk terus memperbaiki dan menyempurnakan pelayanan. Mari kita sama-sama berpartisipasi aktif dalam mendukung Pelayanan yang semakin baik kepada Masyarakat" ujar Meidy.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Sub Bidang Pengkajian, Penelitian, dan Pengembangan Hukum dan HAM Marsetio Hari Purnomo dan Kepala Sub Bidang Pemajuan HAM Wardiyono, S.H., M.M.