Berita Kantor Wilayah

Kantor Wilayah Kementerian Hukum Daerah Istimewa Yogyakarta

Komitmen Kemenkumham DIY Wujudkan Pengelolaan Keuangan Program KI Transparan dan Akuntabel

IMG 20231103 WA0020

JAKARTA - Kanwil Kemenkumham DIY berpartisipasi dalam Rapat Koordinasi Pembahasan Pengelolaan Keuangan Program Kekayaan Intelektual pada Kantor Wilayah. Kanwil Kemenkumham DIY terus berkomitmen mewujudkan pengelolaan keuangan yang transparan dan akuntabel.

Kegiatan dilaksanakan di Hotel Artotel Suites, Jakarta pada Rabu-Sabtu, 1-4 November 2023. Sekretaris Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI), Sucipto membuka kegiatan tersebut dan mengatakan bahwa koordinasi ini dilakukan untuk memetakan permasalahan bidang keuangan pada program kekayaan intelektual.

"Dalam pengelolaan keuangan DJKI, Kantor Wilayah berperan dalam membantu optimalisasi pengelolaan PNBP, memetakan status piutang dalam penyelesaian piutang biaya tahunan pemeliharaan paten, dan akuntabilitas laporan keuangan DJKI," ujar Sucipto.

Pembahasan Pengelolaan Keuangan Program Kekayaan Intelektual ini meliputi penguatan SDM terkait pelaporan keuangan dan pelayanan Kekayaan Intelektual pada Kantor Wilayah. Kegiatan diikuti Tim Pelayanan Kekayaan Intelektual dari 33 Kanwil Kemenkumham seluruh Indonesia.

Lebih lanjut, Sucipto beharap para punggawa kekayaan intelektual, baik di pusat maupun di wilayah bahu-membahu untuk menciptakan pengelolaan keuangan yang transparan, tertib dan akuntabel.

Kepala Biro Perencanaan Wisnu Nugroho Dewanto turut memberikan arahan dalam kegiatan tersebut. Wisnu menyebut perlu adanya upaya peningkatan kualitas laporan keuangan demi mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dalam Laporan Keuangan Kementerian Hukum dan HAM.

Hadir dalam kegiatan tersebut Tim Pelayanan Kekayaan Intelektual serta Pengelola Keuangan Kanwil Kemenkumham DIY.

(Humas Kanwil Kemenkumham DIY - Jogja Pasti Istimewa)

IMG 20231103 WA0022

KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Gedongkuning No.146, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   +6811-2640-146
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskanwiljogja@gmail.com

 

Facebook Kemenkumham DIY   Twitter Kemenkumham DIY   Instagram Kemenkumham DIY   Tiktok Kemenkumham DIY   Youtube Kemenkumham DIY   RSS Kemenkumham DIY
Laman Resmi Kantor Wilayah
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Copyright © 2024 Pusat Data dan Teknologi Informasi
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Gedongkuning No. 146, Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   08112640146
PikPng.com email png 581646   kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskanwiljogja@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI