SLEMAN - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) D.I Yogyakarta mendapat kunjungan dari Ombudsman Perwakilan DIY. Kedatangan tersebut untuk mengawasi pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kemenkumham tahun anggaran 2023 yang berlangsung mulai 9 November 2023.
Ombudsman Perwakilan DIY dalam kesempatan tersebut mengamati tahap demi tahap alur pelaksanaan SKD CPNS di titik lokasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPN Veteran Yogyakarta, Condongcatur, Sleman. Dari pengamatan tersebut tim menyampaikan rekomendasi kepada Kanwil Kemenkumham DIY.
"kami merekomendasikan agar panitia seleksi dapat mengutamakan pelayanan publik yang ramah dan adil kepada peserta SKD CPNS Kemenkumham ini," ujar Asisten Ombudsman Perwakilan DIY Rifki, Kamis (9/11/2023).
Menanggapi rekomendasi tersebut, Kepala Divisi Administrasi Topan Sopuan selaku Ketua Panitia menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kehadiran dan masukan dari tim. Dirinya akan meneruskan informasi tersebut kepada panitia pusat sebagai bahan pengambilan kebijakan.
Ombudsman Perwakilan DIY memang sering digandeng oleh Kanwil Kemenkumham D.I Yogyakarta untuk menjamin pelaksanaan seleksi CPNS telah dilaksanakan sesuai ketentuan. Hal tersebut juga sebagai strategi agar tidak ada pelanggaran oleh panitia dan meminimalisasi pengaduan oleh masyarakat.
(Humas Kanwil Kemenkumham DIY - Jogja Pasti Istimewa)