SLEMAN - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham DIY, Agung Rektono Seto, melakukan Inpeksi Mendadak (Sidak) di Lapas Kelas IIB Sleman pada hari Sabtu (18/05/2024) lalu.
Dalam kunjungannya, Kepala Kanwil Kemenkumham DIY, Agung Rektono Seto meninjau berbagai sarana prasarana serta layanan yang ada diLapas tersebut. Beberapa objek yang ditinjau yaitu Kondisi kekuatan pengamanan, layanan Poliklinik, serta Kondisi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Paviliun Dunian.
Selain itu Kakanwil juga sangat detail dalam pemantauan pemenuhan Hak utama WBP yaitu layanan makan dan minum yang ada di Dapur Lapas. Tak hanya proses pemenuhan, Kakanwil bahkan memantau hingga proses pembagian jatah makan sore bagi WBP.
Hasil pemantauan menunjukan Lapas Kelas IIB Sleman telah memberikan pelayanan terbaik bagi WBP. Terlebih dalam pemenuhan hak makan bagi WBP, seluruh makanan dipastikan dalam Kondisi layak, enak, dan bersih karena Lapas telah mengantongi Layak Hygienes.
“Bagus, makanan yang diberikan kepada WBP layak, dan kita cek sudah sesuai dengan Menu 10 harian yang telah dibuat berdasarkan peraturan yang berlaku,” tutur Agung.
Meski demikan Agung Rektono Seto menekankan pentingnya tetap waspada dalam menjaga keamanan dan ketertiban lapas. "Petugas harus selalu siaga dan siap sedia untuk menghadapi segala kemungkinan, Libur tidak boleh menjadi celah bagi gangguan keamanan di lapas," tegasnya.
Humas Kanwil Kemenkumham DIY - Jogja Pasti Istimewa