Accessibility Tools

  • Content scaling 100%
  • Font size 100%
  • Line height 100%
  • Letter spacing 100%

Berita Kantor Wilayah

Kantor Wilayah Kementerian Hukum Daerah Istimewa Yogyakarta

Kanwil Kemenkumham Sosialisasikan Merek pada Kegiatan yang Diselenggarakan oleh Disperindag DIY

WhatsApp Image 2024 07 19 at 15.03.24

YOGYAKARTA- Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) DIY bekerja sama dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) DIY menyelenggarakan kegiatan sosialisasi merek bagi pelaku usaha di wilayah DIY pada Jumat (19/07/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pelaku usaha tentang pentingnya perlindungan merek bagi produk mereka.
Sosialisasi ini diikuti oleh puluhan pelaku usaha dari berbagai sektor, seperti kuliner, fashion, dan kriya. Dalam kegiatan ini, para peserta mendapatkan materi tentang hak merek, manfaat perlindungan merek, dan cara mendaftarkan merek.

Menghadirkan Narsumber Pemeriksa Merek Ahli Madya DJKI Sartono, SH., MH. Para peserta dengan antusias bertanya mengenai
berbagai hal diantaranya apakah Perlindungan merek berlaku nasional atau tidak, Masa aktif perlindungan merek berapa lama, Merek yang dilindungi adalah logonya atau barang jualnya, Jika menggunakan merk yang mirip yang ada di mesin penelusuran, dan Ketika mendaftar merek harus disertakan surat pernyataan bahwa merek tersebut merupakan foto yang diambil sendiri.

Diharapkan melalui kegiatan sosialisasi ini, para pelaku usaha di DIY semakin memahami pentingnya perlindungan merek dan termotivasi untuk mendaftarkan merek mereka, ini juga merupakan komitmen Kanwil Kemenkumham DIY dalam memberikan layanan pendaftaran merek yang mudah dan cepat bagi pelaku usaha di DIY.

Laman Resmi Kantor Wilayah
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Copyright © 2024 Pusat Data dan Teknologi Informasi
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Gedongkuning No. 146, Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   08112640146
PikPng.com email png 581646   kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskanwiljogja@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI