Berita Kantor Wilayah

Kantor Wilayah Kementerian Hukum Daerah Istimewa Yogyakarta

Kemenkumham DIY Dampingi Lapas Yogyakarta Hadapi Verifikasi Lapangan Pembangunan Zona Integritas

IMG 20230830 WA0024

YOGYAKARTA - Tim Penilai Mandiri (TPM) Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM melakukan verifikasi lapangan terhadap kondisi Lapas Kelas IIA Yogyakarta yang menjadi objek penilaian dalam kontestasi Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

Verifikasi lapangan dilaksanakan pada hari Rabu (30/8/2023) di Lapas Kelas IIA Yogyakarta oleh TPM yang terdiri atas Staf Khusus Bidang Pengamanan dan Intelijen, Krismono, Plt. Inspektur Wilayah I, Budi, serta tim Inspektorat Jenderal.

Dalam verifikasi ini, tim yang didampingi oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DIY Agung Rektono Seto beserta Kepala Lapas Kelas IIA Yogyakarta Soleh Joko Sutopo melakukan pengecekan langsung terhadap layanan dan fasilitas sarana dan prasarana yang ada di Lapas Kelas IIA Yogyakarta.

Soleh menjelaskan sejumlah layanan yang ada di Lapas Kelas IIA Yogyakarta, mulai dari layanan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), layanan pengunjung, layanan penitipan barang, dan layanan terpadu satu pintu. Layanan yang diunggulkan yaitu Aplikasi Assessment Center Narapidana (ASCENA) serta hasil karya WBP salah satunya yaitu Bakpia Mbah Wiro.

IMG 20230830 WA0028

TPM dalam verifikasi lapangan ini juga melakukan wawancara terhadap penerima layanan atas inovasi yang ada di Lapas Kelas IIA Yogyakarta. Selain itu, TPM juga melakukan pengecekan langsung terhadap sarana dan prasarana yang ada.

Budi Ketua selaku Tim menyampaikan bahwa pengecekan dokumen, wawancara, dan verifikasi/observasi lapangan menentukan hasil apakah suatu satker layak atau tidak mendapatkan predikat WBK. Akumulasi dari nilai ketiga di atas yang akan ditentukan, namun perlu diketahui bahwa hasilnya masih akan diawasi oleh Tim Penilai Nasional (TPN) Kementerian PAN-RB.

Sementara itu, Kakanwil Kemenkumham DIY Agung Rektono Seto yakin Lapas Yogyakarta akan meraih predikat WBK. “Berkat kerja sama dan komitmen seluruh pegawai di Lapas Yogyakarta ini, kami yakin akan bisa memperoleh predikat WBK,” harapnya.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Bagian Program dan Humas F Surya Kumara, Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara dan Keamanan Ganang Utoyo serta beberapa Pejabat Pengawas Kantor Wilayah Kemenkumham DIY.

IMG 20230830 WA0029

Humas Kanwil Kemenkumham DIY - Jogja Pasti Istimewa

KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Gedongkuning No.146, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   +6811-2640-146
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskanwiljogja@gmail.com

 

Facebook Kemenkumham DIY   Twitter Kemenkumham DIY   Instagram Kemenkumham DIY   Tiktok Kemenkumham DIY   Youtube Kemenkumham DIY   RSS Kemenkumham DIY
Laman Resmi Kantor Wilayah
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Copyright © 2024 Pusat Data dan Teknologi Informasi
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Gedongkuning No. 146, Rejowinangun, Kec. Kotagede, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55171
PikPng.com phone icon png 604605   08112640146
PikPng.com email png 581646   kanwiljogja@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskanwiljogja@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI